Tempa Guide [Luna Plus]
Penggabungan
Proses Penggabungan bertujuan untuk meningkatkan kualitas barang yang kita punya atau membuat barang dan armor.
Masukan barang yang ingin kamu gabungkan kedalam slot yang telah tersedia, dan pastikan barang-barang yang dibutuhkan untuk proses penggabungan telah tersedia di dalam inventori karaktermu.
SIMBOL | KETERANGAN |
---|---|
1 | Pilihan kategori barang |
2 | Daftar barang yang ingin di gabungkan |
3 | Pilihan tingkat keberhasilan |
4 | Barang hasil penggabungan beserta keterangan penggabungan |
5 | Jumlah penggabungan barang |
6 | Memulai penggabungan |
7 | Membatalkan penggabungan |
Pemisahan
Dalam Luna Plus kalian dapat memecah barang yang berguna untuk mendapatkan material-material lainnya yang mungkin berguna untukmu apabila kamu kesusahan mencari barang-barangnya.
Untuk melakukan Pemisahan/pemecahan barang masukan barang yang ingin kamu pecahkan, dan akan terlihat hasil dari pemecahan tersebut. Jika kamu beruntung setiap barang yang dipecah akan mempunyai barang barang spesial dan diatur secara acak
SIMBOL | KETERANGAN |
---|---|
1 | Slot untuk barang yang ingin dipisah |
2 | Hasil dari Pemisahan |
3 | Hasil acak dari Pemisahan |
4 | Memulai pemisahan |
5 | Membatalkan pemisahan |
Upgrade
Melakukan upgrade adalah hal yang terpenting untuk menambah kekuatan karakter kamu, fungsi dari upgrade sendiri adalah untuk menambah status yang kamu perlukan kedalam armor kamu.
Masukan armor/senjata yang ingin kamu upgrade, dan jangan lupa jewel yang kamu butuhkan.
setiap jewel mempunyai penambahan status yang berbeda, dan untuk 1 upgrade maksimum jewel yang bisa dipakai adalah 100 buah.
Dan ingat setiap kamu melakukan upgrade status yang telah ada tidak akan bertambah.
SIMBOL | KETERANGAN |
---|---|
1 | Slot untuk barang yang ingin di upgrade |
2 | Slot untuk jewel |
3 | Keterangan proses menempa |
Enchant
Tujuan Enchant adalah untuk menambah defense dari armor/aksesoris dan kekuatan senjata. Dalam proses Enchant ini, ada beberapa barang yang berguna untuk melindungi barangmu dari kehancuran sewaktu proses Enchant seperti Enchant scroll of protection.
Cara meng-enchant armor/barang, pertama-tama masukan armor/barang kedalam slot yang telah tersedia, lalu pada kolom B masukan scroll enchant yang sesuai dengan barang yang ingin kamu enchant.
Kamu juga bisa memakai Enchant scroll of protection untuk mencegah hancurnya barang, jika dalam proses enchant terjadi kegagalan.
sumber : http://panduanluna.blogspot.com
0 komentar: